RPP Baru Bagi Guru

Seiring Perkembangan zaman, RPP terus menerus diperbaharui, demi terciptanya kinerja guru yang baik, serta suksesnya proses pembelajaran di kelas. Karena tujuan yang paling penting dari proses pembelajaran adalah sampai sejauh mana keberhasilan proses pembelajaran itu. artinya proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik, dan materi yang di berikan oleh guru dapat diserap oleh siswa sesuai dengan rencana yang sudah di tetapkan oleh guru yang bersangkutan.
Baru-baru ini muncul kurikulum 2013, tentu memiliki perbedaan dengan kurikulum sebelumnya. adapun berbedaan tersebut adalah sebagai berikut:
  1. kurikulum 2013 lebih cenderung pada pembentukan sikap, keterampilan dan pengetahuan.
  2. Mata pelajaran dirturunkan dari kompetensi yang ingin dicapai. ini berarti bersifat holistik antar mata pelajaran.
  3. kalau KTSP sebelumnya bersifat individual teaching, sedangkan saat ini bersifat Team teaching.
  4. Kurikulum sebelumnya menekankan sifat kuantitatif, sedangkan pada saat ini penekannan masuk kepada kuantitatif dan kualitatif.
Sampai pada saat ini Kurikulum 2013masih pada tahap uji coba, penerapannya hanya pada sekolah-sekolah tertentu saja, belum pada keseluruhan sekolah.  Pada sekolah uji coba, sudah tentu kurikulum 2013 sudah diterapkan. Dengan demikian bentuk RPP barupun sudah mulai diterapkan. Namun pada sekolah-sekolah lain RPP baru (2013) belum diterapkan, masih memakai kurikulum sebelumnya. oleh sebab itu RPP masih menggunakan bentuk yang lama.

Pada bagian-bagian di blog ini, saya sudah membagi keseluruhan RPP. Untuk melengkapi RPP yang lama, pada kesempatan ini saya akan memberikan contoh RPP yang baru yang telah diperbaharui (namun belum RPP 2013).  Bagi rekan-rekan guru yang ingin memiliki revisi RPP yang baru, anda dapat MENDONLOAD-NYA DI SINI.

Demikian sekilas tentang RPP yang baru untuk guru. Mudah-mudahan RPP yang direvisi ini dapat menjawab kerinduan bapak/ibu guru untuk memiliki RPP yang lebih baik.

No comments:

Post a Comment

Komentar Anda